Pelantikan Kepala Dusun, Danramil Ajak Perangkat Desa Bersinergi 

    Pelantikan Kepala Dusun, Danramil Ajak Perangkat Desa Bersinergi 
    Danramil 18/Ngluwar, Kapten Cpl Bambang Masrukin menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah perangkat Desa Blongkeng

    MAGELANG, - Bertempat di Gedung TEA Desa Blongkeng, Kecamatan Ngluwar, Kabupaten Magelang dilaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah perangkat desa terpilih jabatan Kepala Dusun Sabrangkali. Rabu (20/07).

    Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Ngluwar, Danramil 18/Ngluwar, Kapolsek Ngluwar, Kades Blongkeng beserta perangkat, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan masyarakat Desa Blongkeng.

    Adapun perangkat desa yang dilantik dan diambil sumpahnya yaitu Dwi Mei Kurniawati sabagai Kadus Sabrangkali yang baru.

    Dalam sambutannya Danramil 18/Ngluwar Kapten Cpl Bambang Masrukin mengatakan, pelantikan dan pengambilan sumpah merupakan rangkaian hasil dari seleksi perangkat desa. 

    Maka dari itu Danramil mengucapkan selamat kepada Dwi Mei Kurniawati sebagai Kadus Sabrangkali yang baru.

    "Kami berharap kepada Kadus yang baru agar bisa bekerja dengan baik, jujur dan bertanggungjawab, karena perangkat desa adalah pelayan publik maka dari itu harus bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat", ujar Masrukin.

    Danramil juga berpesan apabila ada permasalahan segera laporkan melalui Babinsa atau Bhabinkamtibmas agar permasalahan tersebut bisa diselesaikan dengan baik.

    "Kami dari pihak Koramil akan selalu siap bila sewaktu-waktu dibutuhkan, dan kami juga berharap agar seluruh perangkat desa semakin bersinergi dengan TNI", pungkasnya.

    pen0705/R-18

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 04 Windusari Memberikan Pembekalan...

    Artikel Berikutnya

    Pondasi Rumah Warga Longsor, Babinsa Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Peduli Lingkungan, Koramil 03/Bandongan Tanam Ratusan Pohon
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan

    Tags